Saturday, May 23, 2009

Mencegah Wasir Bertambah Parah

By Republika Newsroom
Selasa, 12 Mei 2009 pukul 14:57:00
SULIT: Kesulitan buang air besar seperti tinja yang terlalu keras atau mengedan terlalu kuat dapat memicu wasir.

TANYA :

Assalamualaikum. Dokter, saya laki-laki 21 tahun, sudah hampir 2 bulan saya merasa sakit di bagian luar anus saya dan ternyata terdapat benjolan memanjang. Setelah saya cari tahu, ini merupakan wasir.

Pada waktu benjolannya terasa sakit dan membesar saya coba minum obat wasir (ambeven). Setelah rutin minum obat ternyata benjolannya mengecil dan sakitnya berkurang. tapi kenapa tidak hilang benjolannya dan masih terasa sakit jika disentuh. Pertanyaan saya, adakah obat yang khusus tanpa harus operasi? Terimakasih atas jawabannya. Wassalamualaikum

Nasrul Ramdani- achxxxxxxxx@xxxxx.com

JAWAB :

Assalamualaikum wr wb. Wasir banyak diidap orang Indonesia. Penyebabnya buang air besar tidak teratur. Bila tinja kelewat keras, dan buang air tidak rutin setiap hari, maka diperlukan upaya untuk mengejan lebih kuat setiap kali buang air besar. Desakan rongga perut yang berlebihan ini yang menjadikan pembuluh darah balik di sekitar liang dubur melebar, dan sering disusul dengan pecahnya pembuluh balik tersebut.

Buang air besar yang disertai dengan darah menetes, khas pada wasir. Awalnya mungkin belum sampai memecahkan pembuluh darah. Sekali pembuluh darah balik liang dubur sudah pernah membesar, biasanya sukar untuk pulih mengecil seperti sediakala.

Apalagi bila kebiasaan salah dalam buang air besar, baik akibat terlampau kuat mengedan, maupun membiarkan tinja menjadi keras, itu yang menjadikan pembuluh balik liang dubur terus melebar secara menetap.

Sewaktu-waktu pembuluh balik melebar yang kita sebut wasir atau ambeien atau hemorrhoid itu, bisa kambuh kembali. Kapan? Bila lebih satu hari tidak buang air besar, atau bila tinja kelewat keras, dan jenis menu tergolong yang merangsang (pedas, kasar seperti jagung, tauge, dan secara kimiawi mencederai dinding pembuluh darah yang sudah melebar seperti bumbu-bumbu dapur). Maka, pantang jenis menu yang merangsang, seperti itu perlu ditaati. Termasuk daging kambing, jambu biji, salak, kulit apel, dan semua jenis makanan dan minuman yang bikin sembelit.

Setiap kali kambuh, berarti ada yang salah dengan menu dan kebiasaan ke belakang. Maka upayakan wajib buang air setiap hari. Untuk itu perlu cukup mengonsumsi buah. Paling ideal pepaya, selain sayur mayur. Cukup pula minum air putih, dan hindari semua jenis makanan dan minuman yang perlu dipantang, termasuk membatasi teh dan kopi.

Agar tinja tidak keras, dan rangsangan buang air besar selalu ada, fungsi pencernaan perlu baik. Untuk itu mungkin diperlukan minum yogurt secara berkala setiap beberapa minggu.

Selanjutnya

1 comment: